Posts

Investasi dana nasabah sebabkan bank-bank global ambruk. Apa dampaknya ke Indonesia?

  Pasar keuangan global tengah was-was dengan potensi terjadinya krisis perbankan. Kecemasan ini berawal dari  bangkrutnya bank asal Amerika Serikat (AS) Silicon Valley Bank (SVB)  pada awal Maret 2023. Beberapa bank lain seperti  Silvergate Bank ,  Signature Bank , bahkan Credit Suisse Bank (CSB) yang merupakan salah satu bank terbesar di Eropa, ikut goyang. Menurut sebuah studi,  hampir 186 bank di Amerika Serikat  berpotensi mengalami kebangkrutan yang sama seperti SVB – dan ini belum termasuk bank bank besar seperti CSB dan  Deutsche Bank . Para pelaku pasar khawatir kalau krisis perbankan ini akan mengulang peristiwa  krisis keuangan global 2008 , yang bermula dari kesalahan investasi bank-bank besar termasuk bank investasi Lehman Brothers. Sentimen negatif ini pun dirasakan di Indonesia yang sempat menyebabkan  turunnya indeks saham  pada satu minggu pertama setelah kasus SVB mencuat. Mengapa bank-bank global ini ramai-ramai g...

Soal SVB, Agus Martowardojo: Industri Perbankan Indonesia Kuat

Image
  Home  >   Ekonomi  >   Bisnis Kamis 30 Mar 2023 08:11 WIB Soal SVB, Agus Martowardojo: Industri Perbankan Indonesia Kuat Perbankan Indonesia punya rasio kekuatan permodalan 25 persen secara nasional. Rep: Rahayu Subekti/ Red: Fuji Pratiwi         Foto: Republika/Rahayu Subekti Komisaris PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk sekaligus mantan Gubernur Bank Indonesia, Agus Martowardojo yakin jatuhnya Silicon Valley Bank (SVB) tak akan berdampak besar kepada industri perbankan di Indonesia. REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komisaris PT  GoTo  Gojek Tokopedia Tbk sekaligus mantan Gubernur Bank Indonesia, Agus Martowardojo yakin jatuhnya Silicon Valley Bank (SVB) tak akan berdampak besar kepada industri perbankan di Indonesia. "Industri  perbankan Indonesia  punya rasio kekuatan permodalan 25 persen secara nasional. Jadi perbankan kita permodalannya kuat," kata Agus setelah menghadiri Konferensi Pers Peluncuran Riset LPEM UI Dampak Eko...

Mereka Ulang Prospek Kredit Perbankan Indonesia

Image
  MENARIK  mencermati pernyataan hipotetis bahwa krisis perbankan yang disebabkan oleh runtuhnya Silicon Valley Bank (SVB) dan Signature Bank (SB) baru-baru ini telah meningkatkan kemungkinan resesi Amerika Serikat (AS).  Itulah pernyataan  CEO  JPMorgan Chase, Jamie Dimon, kepada jurnalis  CNN  dalam sebuah wawancara eksklusif belum lama ini. Berbicara dalam wawancara pertamanya sejak kegagalan SVB, Dimon mengatakan bahwa sementara sistem perbankan kuat dan sehat, gejolak baru-baru ini di sekitar sistem keuangan adalah “bobot lain dalam skala” menuju resesi.  Dia melihat orang-orang mengurangi pinjaman sedikit demi sedikit, juga mencairkan pinjaman sedikit demi sedikit. Menurutnya, itulah sinyal awal resesi ekonomi AS, karena ada awan badai di depan untuk ekonomi AS.  Rezim kebijakan pengetatan oleh Federal Reserve (The Fed) saat ini, ditambah inflasi yang tinggi dan perang Rusia-Ukraina, merupakan risiko terbesar bagi perekonomian AS....

KB Bukopin Bersama PT INKA Multi Solusi Jalin Kerja Sama Tingkatkan Perekonomian Nasiaonal

Image
  Fokus pada pertumbuhan dan kemajuan perekonomian di Indonesia, PT Bank KB Bukopin Tbk (KB Bukopin) kembali menjalin kerjasama dengan PT INKA Multi Solusi (PT IMS) dalam proyek pemesanan kereta, Petrashop, dan EV Bus. Kerjasama ini menjadi komitmen dari KB Bukopin untuk terus memperkuat kemitraan strategis dengan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) beserta anak usahanya dalam rangka menghadapi tantangan ke depan yang kian kompleks.   Penandatangan kerja sama ini dilaksanakan di Kantor Pusat PT INKA (Persero), yang turut dihadiri oleh perwakilan KB Bukopin yaitu Robby Mondong (Deputy President Director), Yohanes Suhardi (SME Business Director), Feisel Martha (Wholesale Business Division Head), serta Hendrisya (Legal Departement Head). Sementara itu perwakilan dari PT IMS yaitu Ketut Astika (Direktur Utama), Heru Sulistiyo (Direktur Keuangan, SDM, dan Manajemen Risiko), dan Andy Budiman (Direktur Keuangan, SDM, dan Manajemen Risiko PT INKA Persero).   Deputy President Director...

Jokowi Targetkan Kredit Perbankan ke UMKM Sebesar 30 Persen, Menkop Teten Dorong Lewat KUR Klaster

Image
  TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki menyoroti rendahnya kredit perbankan untuk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Mengutip laporan dari Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), ia menyebut persentase kredit perbankan untuk UMKM hanya mampu mencapai 24 persen pada 2024, enam persen lebih rendah dari target Presiden Joko Widodo (Jokowi). "Presiden menargetkan 30 persen kredit perbankan untuk UMKM di 2024. Laporan Bappenas terakhir masih agak mengkhawatirkan. Bappenas melihat, paling tahun depan realisasinya 24 persen. Saya diminta oleh presiden untuk mencari terobosan," katanya dalam acara Penyaluran KUR Klaster Berbasis Rantai Pasok di KemenKopUKM, Rabu (12/4/2023). Teten mengatakan, salah satu terobosan itu berupa percepatan melalui KUR Klaster. Melalui ini, risiko kredit bermasalah (Non Performing Loan/NPL) akan berkurang. "Saya memahami kalau bank enggak mau gegabah menyalurkan KURnya. Tahun ini kita alokasikan (KUR)...

KB Bukopin Lanjutkan Transformasi IT “SHINE Project”

Image
  Langkah strategis PT Bank KB Bukopin Tbk (“KB Bukopin”) kembali dilakukan untuk meningkatkan layanan perbankan khususnya dalam mentransformasi teknologi informasi (TI). Pada tanggal 22 Februari 2023, bertempat di Kantor Pusat KB Bukopin, melaksanakan kick-off ceremony sebagai wadah pengenalan nama baru NGBS yang dinamakan SHINE Project, yang dihadiri oleh seluruh jajaran Komisaris, Direksi, dan Karyawan KB Bukopin secara hybrid. Sementara itu turut hadir pula perwakilan DXC Technology yaitu Yves Cramazou selaku DXC Technology ASEAN Managing Director, Ramesh Swaminathan ASEAN/ AMEA Director, Park Young Bae General Manager Korea, dan Arif Arfanto General Manager Indonesia. Sedangkan perwakilan dari Ernst & Young (“EY”) yaitu Hendra Godjali Indonesia Consulting Lead, Evan Wiradharma Project Director (FSO Consulting Lead), Lusi Lubis People Advisory Services Lead, dan Hery Atmadja Technology Consulting Lead. SHINE Project merupakan proyek dari pengembangan sistem IT yang sebelumn...